 |
 |
 |
 |
Pemprov Riau Gesa Pembahasan RAPBD 2020
|
25 November 2019 | 22:17 WIB
Pemerintah Provinsi Riau menggesa pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2020. Hal ini sesuai arahan Gubernur Riau kepada TAPD beberapa waktu lalu.
Dalam implementasinya, Pemerintah Provinsi Riau secara maraton berkoordinasi dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau untuk mengoptimalkan hal tersebut. Sehingga pengesahan dapat dirampungkan dalam waktu dekat ini.
Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Drs Yan Prana Jaya mengatakan pihaknya akan menggesa hal tersebut sesuai arahan pimpinan. Dimana, dalam ketentuannya, kerangka acuan penggunaan anggaran tersebut diharapkan rampung akhir November ini.
"Kita akan menggesanya, untuk pembahasan RAPBD akan segera diselesaikan. Sehingga tidak ada persoalan lagi dan di 2020 sudah bisa dijalankan sesuai ketentuan yang berlaku,” paparnya.
Seperti diinformasikan sebelumnya, nilai APBD 2020 diperkiran mencapai Rp10,506 triliun, jumlah ini mengalami kenaikan bila dibandingkan dengan APBD 2019 sebesar Rp9,1 triliun. Selalin itu, nilainya meningkat sekitar Rp900 miliar dari APBD Perubahan 2019 yakni Rp9,42 trilun.
Dengan tahapan yang ada Pemerintah Provinsi Riau masih optimis hal itu dapat terealisasi sesuai dengan yang ditargetkan. Sehingga di awal tahun mendatang, realisasi dapat dijalanakan, khususnya yang bersentuhan dengan pelayanan masyarakat dan program prioritas gubernur dan wakil gubernur.***(MCR)
|
|
|
|
 |
 |
 |
 |
|
|
 |
Elga Naldy
|
Ragam Info 
|
|
|
|